Senin, Juli 14, 2008

BSE (Buku Sekolah Elektronik) dari DEPDIKNAS

Pertama kali saya mengetahui bahwa DEPDIKNAS telah meluncurkan Buku Sekolah Elektronik, singkatnya BSE dari Televisi. Saya pun mendadak berteriak senang. Karena selama ini, saya sangat sulit membeli buku pelajaran. Namun, berkat BSE yang diluncurkan oleh DEPDIKNAS, saya sangat terbantu, walaupun hanya ada beberapa buku saja yang dapat saya download.


Mendiknas Bambang Sudibyo, antara lain menyatakan bahwa tahun ini Depdiknas akan menyediakan BSE sebanya 250 judul buku paket sekolah, baik untuk sekolah dasar, selakolah lanjutan pertama, dan sekolah menengah atas. Semua buku yang disediakan merupakan buku yang telah dinilai layak oleh Badan Standardisasi Pendidikan Nasional (BSNP). Di samping itu, hak cipta atas buku tersebut telah dibeli oleh Depdiknas, sehingga guru, siswa, ataupun masyarakat dapat mengunduh (mendownload) buku tersebut dan mencetaknya sesuai kebutuhan. Bahkan para pengusaha penerbitan di daerah pun dapat menerbitkan kembali BSE dan menjualnya dengan harga maksimal yang telah ditentukan oleh Depdiknas. Dengan demikian, BSE selain menyediakan buku murah untuk siswa, juga dapat menjadipendorong tumbuhnya industri penerbitan di daerah.

BSE merupakan hasil kerjasama antgara Pusat Perbukuan (Pusbuk) Depdiknas dan Pusat Teknologi Informasi dan Komunikasi (Pustekkom) Depdiknas. Pusbuk bertanggung jawab atas penyediaan buku-buku dalam format pdf, sedangkan Pustekkom bertanggung jawab atas penyediaan aplikasi BSE dan penjaminan akses sescara on line melalui Jardiknas (Jaringan Pendidikan Nasional).

BSE dapat diakses melalui alamat url: http://bse.depdiknas.go.id. Pada situs ini siswa dapat membaca secara on line ataupun mendownload buku dalam format pdf dan menyimpannya pada dokumen file mereka. Siswa juga dapat mencetak sebagian atau seluruh buku tersebut sesuai kebutuhan. Namun, mengapa selama ini masyarakat tidak menanggapi hal positif tersebut. Hal positif dijadikan pembicaraan yang negatif. Saya melihat di beberapa blog lainnya, ada beberapa tanggapan yang memojokkan DEPDIKNAS. Ada yang bilang, DEPDIKNAS hanya menyusahkan orang miskin saja yang tidak punya komputer atau tidak bisa ber-internet dan ada juga yang bilang DEPDIKNAS hanya menghamburkan uang saja, lebih baik disumbangkan saja untuk sekolah yang memerlukan. Saya kira, pendapat seperti hanya mempersulit keadaan. Mari kita bersama-sama menghargai apa yang sudah diusahakan oleh peemerintah, bukan menambah masalah dengan tidak menghargai dan mengejek pemerintah. Pemerintah sudah melakukan yang terbaik buat masyarakat. Saya dan mungkin sebagian dari pembaca mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada DEPDIKNAS. "I Love You So Much"

Kalau mau lihat daftar buku untuk SD: Daftar buku SD.

Kalau mau lihat daftar buku untuk SMP: Daftar buku SMP.

Kalau mau lihat daftar buku untuk SMA: Daftar buku SMA.

Kalau mau lihat daftar buku untuk SMK: Daftar buku SMK.

Sudah lihat belum daftar bukunya? Pasti, ada satu atau beberapa buku yang cocok untuk anda miliki. Tapi, downloadnya gimana? Nih... tenang aja!!! Ada cara untuk mendownloadnya. Ini dia:

1. Pilih buku mana yang ingin anda download sesuai tingkat pendidikan dan kelas di halaman http://bse.depdiknas.go.id. Setelah itu, kita cari kata-kata download disamping gambar buku yang akan kita download. Klik kata download tsb dalam kotak berwarna biru!

2. Pada tampilan selanjutnya, beri tanda centang pada Setuju dengan peraturan dan Persetujuan di atas. Klik Setuju disamping kotak Reset.

3. Buku yang akan anda download sudah siap. Namun, buku tersebut masih terbagi dalam beberapa bagian, diantaranya sampul depan, prelim, bab dll. Oleh karena itu, anda harus mendownloadnya satu per satu. File masih berbentuk zip. Apabila telah selesai mendownload, anda harus mengekstrak file tsb dengan program WinZip, WinRar, PeaZip, atau program lain yang dapat mengekstrak file berbentuk zip. Misal, kita ingin mendownload sampul depan terlebih dahulu, maka klik 00 Sampul depan.zip.

4. BSE memiliki server mirror, oleh karena itu itu pilih server mirror mana yang akan anda gunakan untuk tempat anda mendownload, misal server mirror jakarta. Klik Download. Tunggu sampai proses download selesai. BSE telah menjadi milik anda.

Silahkan anda mencoba sendiri untuk mendownloadnya. Oke???



0 komentar:

Posting Komentar

RSS FeedRSS

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls